Pengertian Rekreasi dan Jenisnya (Lengkap Tujuanya)

Sahabat Ruang Pustaka, kali ini admin akan membahas seputar Pengertian Rekreasi dan Jenis Rekreasi. Berikut pertanyaan yang kita bahas pada postingan kali ini:

Apa yang dimaksud dengan rekreasi?
Jelaskan apa yang dimaksud dengan olahraga rekreasi?
Apa yang dimaksud dengan pendidikan rekreasi?


Pengertian Rekreasi


Kata rekreasi berasal dari bahasa Latin, re-creare, yang secara harfiah berarti “membuat ulang”.

Secara umum, pengertian rekreasi adalah kegiatan yang dilakukan untuk penyegaran kembali rohani dan jasmani seseorang. Rekreasi adalah sebuah kegiatan yang dilakukan seseorang selain pekerjaan. Kegiatan yang umum dilakukan untuk melakukan rekreasi adalah pariwisata, oiahraga, permainan, dan hobi. Kegiatan rekreasi umumnya dilakukan pada akhir pekan.

Banyak ahli memberikan pandangan bahwa aktvitas rekreasi adalah kegiatan untuk mengisi waktu senggang. Namun, kegiatan rekreasi dapat pula memenuhi salah satu pengertian “penggunaan berharga dari waktu luang”. Dalam pengertian rekreasi ini, kegiatan dipilih oleh seseorang sebagai fungsi memperbaharui ulang kondisi fisik dan jiwa, sehingga rekreasi tidak berarti hanya membuang-buang waktu atau membunuh waktu.

Tujuan rekreasi adalah:


  • Pengisi waktu luang
  • Pelepas lelah, kebosanan dan kepenatan
  • Sebagai imbangan subsisten activity (kegiatan pengganti/pelengkap), contoh pendidikan dan pekerjaan/bekerja
  • Sebagai pemenuh fungsi sosial (fungsi sosial ini dilakukan untuk kegiatan berkelompok serta rekreasi aktif). Untuk memperoleh kesegaran jasmani dengan olahraga yang menyenangkan dan memperoleh kesenangan.


Jenis-jenis rekreasi adalah sebagai berikut:

Pariwisata: Pariwisata atau turisme adalah suatu kegiatan perjalanan yang dilakukan dengan tujuan liburan atau rekreasi, dan juga persiapan yang dilakukan untuk kegiatan ini. Menurut organisasi Pariwisata Dunia, seorang turis atau wisatawan adalah seseorang yang melakukan perjalanan paling tidak sejauh 80 km (50 mil) dari rumahnya dengan tujuan rekreasi.  

Olahraga: Olahraga adalah aktivitas untuk melatih tubuh seseorang, tidak hanya secara jasmani tetapi juga rohani (misalkan olahraga tradisional dan modern).
Permainan: Permainan adalah sebuah kegiatan rekreasi dengan tujuan bersenang-senang. Mengisi waktu luang, atau berolah raga ringan. Permainan biasanya dilakukan sendiri atau bersama-sama.Permainan ada tingkatannya berdasarkan umur, ada permainan anak dan ada permainan dewasa. Ada juga permainan untuk umum yaitu permainan komputer.

Hobi: Hobi adalah kegiatan rekreasi yang dilakukan pada waktu luang untuk menenangkafl pikiran seseorang. Kata Hobi merupakan sebuah kata serapan dan Bahasa Inggris “Hobby”. Tujuan hobi adalah untuk memenuhi keinginan dan mendapatakan kesenangan . Terdapat berbagai macam jenis hobi seperti mengumpulkan sesuatu (Koleksi), membuat, memperbaiki, bermain dan pendidikan dewasa.

Permainan: Permainan merupakan sebuah aktivitas rekreasi dengan tujuan bersenang- senang, mengisi waktu luang, atau berolahraga ringan. Permainan biasanya dilakukan sendiri atau bersama-sama.Permainan ada tingkatannya berdasarkan umur, ada permainan anak dan ada permainan dewasa.Ada juga permainan untuk umum yaitu permainan computer.

Kesimpulan pengertian rekreasi : 

Rekreasi adalah aktivitas yang dilakukan oleh orang-orang secara sengaja sebagai kesenangan atau untuk kepuasan, umumnya dalam waktu senggang.

Belum ada Komentar untuk "Pengertian Rekreasi dan Jenisnya (Lengkap Tujuanya)"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel