Rangkuman Materi Pelajaran PAI Kelas 8 SMP Kurikulum KTSP 2006

Rangkuman materi pelajaran PAI kelas 8 SMP pada halaman ini disusun berdasarkan buku pedoman belajar Pendidikan Agama Islam untuk kelas 8 SMP yang diterbitkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia. Berikut rangkuman materi pelajaran PAI kelas 8 SMP secara lengkap.


Rangkuman Materi Pelajaran PAI Kelas 8 SMP Semester 1

BAB 1 Qalqalah Dan Ra

  1. Qalqalah berarti melafalkan huruf-huruf qalqalah dengan suara memantul dari makhrajnya:
    • Huruf qalqalah ada 5 (lima) yaitu :Qalqalah
    • Qalqalah ada dua macam, yaitu qalqalah kubra (besar) dan qalqalah sugra (kecil).
  2. Hukum bacaan ra ada tiga yaitu tafkhim (tebal), tarqiq (tipis) dan jawazul wajhain (boleh dibaca tafkhim boleh dibaca tarqiq).

BAB 2 Iman Kepada Kitab Allah

  1. Iman kepada kitab Allah merupakan rukun iman yang ketiga. Beriman kepada kitab Allah, berarti kita harus mempercayai dan mengamalkan segala sesuatu yang terkandung di dalam kitab tersebut.
  2. Suhuf atau Sahifah artinya wahyu yang diterima oleh para nabi dan rasul yang dikumpulkan, yaitu semacam lembaran atau brosur-brosur kecil. Kumpulan suhuf bentuknya lebih besar, dari suhuf itulah yang dinamakan kitab.
  3. Fungsi iman kepada kitab Allah adalah sebagai penuntun manusia ke jalan yang benar.
  4. Al Qur’an adalah kumpulan firman Allah yang diwahyukan kepada Nabi Muhammad saw. Keasliannya dijaga oleh Allah swt. sampai akhir zaman dan berlaku sampai akhir zaman. Sedangkan kitab yang turun sebelum Al Qur’an tidak terjaga keasliannya.

BAB 3 Zuhud Dan Tawakal

  1. Zuhud adalah melepaskan diri dari keterikatan duniawi atau melepaskan diri dari diperbudak oleh dunia.
  2. Zuhud bukan melepaskan diri terhadap kebutuhan dunia, karena hidup tidak dapat dipisahkan dengan kebutuhan.
  3. Zuhud merupakan akhlak mulia yang diajarkan oleh Islam
  4. Tawakal artinya berserah diri kepada Allah swt. atas hasil usaha kita setelah berusaha dengan sungguh-sungguh disertai do’a
  5. Tawakal merupakan salah satu akhlak terpuji.

BAB 4 Akhlak Tercela (Akhlaqul Mazmumah)

  1. Akhlak merupakan sifat yang tumbuh dan menyatu di dalam diri seseorang.
  2. Terdapat 2 jenis akhlak, akhlak mahmudah, dan akhlak mazmumah.
  3. Contoh dari akhlak mazmumah antara lain ananiah (egois), gadab (pemarah), hasad (iri dengki), gibah (menggunjing), dan namimah (adu domba/provokasi).
  4. Kita harus menghindarkan diri dari penyakit-penyakit hati agar kita tetap dicintai oleh manusia dan Allah swt.

BAB 5 Salat Sunah Rawatib

Salat Sunah Rawatib adalah salat sunah yang mengiringi salat Fardu lain waktu. Salat Sunah Rawatib ada yang dikerjakan sebelum salat fardu yang disebut sunah qabliyah, dan ada yang dikerjakan sesudah salat fardu yang disebut sunah ba’diyah.
Salat Sunah rawatib ada dua macam yaitu rawatib Muakkad (lebih diutamakan) dan Gairu Muakkad (kurang diutamakan).

BAB 6 Macam-Macam Sujud

  1. Sujud syukur ialah sujud yang dikerjakan ketika seseorang memperoleh kenikmatan besar dari Allah swt atau terhindar dari suatu bahaya.
  2. Sujud sahwi dilakukan apabila dalam keadaan salat mengalami kesalahan atau keragu-raguan dalam rakaatnya.
  3. Sujud tilawah ialah sujud yang dilakukan ketika bertemu dengan ayat dalam bacaan Al-Qur’an ‘sajdah’.

BAB 7 Puasa

  1. Puasa menurut bahasa berarti menahan dari segala sesuatu, menurut istilah ialah menahan diri dari sesuatu yang membatalkan puasa dari terbit fajar sampai terbenam matahari dengan niat dan syarat-syarat tertentu.
  2. Puasa wajib ialah puasa yang hukumnya wajib jika dikerjakan mendapat pahala dan jika ditinggalkan akan mendapat dosa.
  3. Contoh puasa wajib : puasa Ramadan, puasa Nazar dan puasa Kafarat.
  4. Puasa sunah ialah puasa yang rukunnya sunnah jika dikerjakan akan mendapatkan pahala, tetapi jika ditnggalkan baginya tidak berdosa.
  5. Contoh puasa sunah : puasa Senin-Kamis, puasa 6 hari pada bulan Syawal, puasa hari Arafah.

BAB 8 Zakat

  1. Zakat merupakan ibadah sosial (ijtimaiah) yang berhubungan dengan kekayaan, tetapi juga mengandung pendidikan agar umat Islam memerhatikan masyarakat yang lemah atau kekurangan.
  2. Selain itu, zakat membersihkan diri dari berbagai penyakit jiwa, juga membersihkan harta, karena sebagian harta orang kaya milik orang miskin.
  3. Zakat dibagi menjadi 2 (dua) yaitu zakat fitrah dan zakat mal. Zakat Fitrah adalah zakat yang berupa makanan pokok yang mengenyangkan. Sedangkan zakat Mal adalah zakat yang berupa harta benda yang harus diberikan yang berhak menerima

BAB 9 Dakwah Nabi Muhammad Saw. Di Madinah

  1. Nabi Muhammad saw. membangun masyarakat melalui kegiatan ekonomi dan perdagangan.
  2. Ada beberapa alasan yang membuat nabi memutuskan untuk hijrah ke Madinah, antara lain sebagai berikut.
    1. Negeri Mekah yang tandus membuat penduduk Mekah berwatak keras. Sedangkan kota Madinah dengan tanah yang subur membuat penduduknya berhati lembut dan cerdas.
    2. Perjuangan nabi di Mekah mendapatkan penolakan yang hebat dari kaum kafir Quraisy.
    3. Adanya ancaman pembunuhan terhadap Nabi Muhammad saw.
  3. Tahapan-tahapan umat Islam hijrah ke Madinah:
    1. Tahap pertama, hijrah dilakukan oleh umat Islam secara sembunyi-sembunyi.
    2. Tahap kedua, hijrah dilakukan oleh ‘Umar bin Khattab secara terang-terangan.
    3. Tahap ketiga, hijrah dilakukan olehNabi Muhammad saw. bersama Abu Bakar as-Siddiq, pada hari Jumat, tanggal 16 Rabiul Awal bertepatan dengan tanggal 8 Juni tahun 622 M.
  4. Tahap-tahap membangun Madinah:
    1. Nabi bermusyawarah dengan Abu Bakar as Siddiq dan ‘Umar bin khattab.
    2. Mempersatukan sahabat Muhajirin (pendatang) dengan sahabat Ansar (sahabat asli Madinah)
    3. Membangun kegiatan ekonomi dan perdagangan.
  5. Dakwah nabi di Madinah
    1. Merekatkan hubungan sahabat Muhajirin dengan Ansar
    2. Membina hubungan umat Islam dengan non Muslim
    3. Perjanjian Hudaibiyah

BAB 10 Mad Dan Waqaf

  • Mad terdiri dari: alif mati, wau mati, dan ya mati
  • Waqaf dibedakan menjadi 2 (dua) yaitu waqaf ikhtiari dan waqaf idtirari.

BAB 11 Iman Kepada Rasul Allah

  1. Rasul adalah orang yang diberi wahyu Allah swt. untuk disampaikan kepada kaumnya, sedangkan nabi tidak berkewajiban menyampaikan.
  2. Sifat wajib Rasul yaitu fatanah, siddiq, amanah, dan tablig.
  3. Rasul harus kita teladani.

BAB 12 Adab Makan Dan Minum

Adab makanan dan minum menurut ajaran Islam:
  1. Berdoa sebelum makan
  2. Mencuci tangan
  3. Makan dengan menggunakan tangan kanan
  4. Jika lupa berdoa, hendaklah membaca basmalah meski di tengah-tengah makan.
  5. Tidak mencela makan
  6. Menghabiskan makanan yang disajikan
  7. Tidak menghabiskan minuman dalam sekali teguk
  8. Tidak meniup makanan yang panas
  9. Tidak makan atau minum sambil berjalan
  10. Mengakhiri makan dengan berdoa

BAB 13 Dendam Dan Munafik

  1. Dendam
    1. Pengertian dendam adalah sifat ingin membalas perbuatan seseorang.
    2. Ciri-ciri pendendam:
      1. tidak senang melihat orang senang,
      2. merasa senang jika orang menderita,
      3. selalu bahas kejelekan orang lain,
      4. suka memfitnah orang lain, dan
      5. suka membuka aib orang lain.
    3. Akibat negatif pendendam
      1. bagi diri sendiri
        • hidupnya tidak senang,
        • hidupnya tersiksa,
        • mudah terserang penyakit terutama darah tinggi, dan
        • dibenci orang lain.
      2. bagi orang lain
        • terasa kurang nyaman,
        • haknya terkurangi, dan
        • mengundang permusuhan.
    4. Menghindari perilaku pendendam
      1. selalu mendekatkan diri kepada Allah swt.,
      2. menjadi seorang pemaaf,
      3. tidak menjelekkan orang lain,
      4. tidak memfitnah orang, dan
      5. sering silaturrahmi.
  2. Munafik
    1. Pengertian munafik adalah seseorang yang menampilkan sesuatu tidak dengan isi hatinya
    2. Ciri-ciri orang munafik, antara lain:
      1. jika berbicara dusta,
      2. jika berjanji mengingkari, dan
      3. jika dipercaya berkhianat.
    3. Menghindari sifat munafik
      1. memperbanyak mengaji,
      2. menjaga lisan tidak berkata bohong,
      3. tidak mudah membuat janji, dan
      4. memegang amanat dengan baik.

BAB 14 Hewan Halal Dan Haram

  1. Hewan yang halal untuk dimakan
    1. Hewan halal berdasarkan dalil umum
      1. binatang ternak
      2. binatang buruan laut
    2. Hewan halal berdasarkan dalil khusus
      1. kuda
      2. keledai liar
      3. binatang mirip biawak
      4. kelinci
      5. ayam
      6. belalang
  2. Hewan yang haram untuk dimakan
    1. Hewan haram berdasarkan dalil umum
      1. binatang buas yang bertaring
      2. binatang buruan yang berkuku tajam
      3. binatang pemakan kotoran
    2. Hewan haram berdasarkan dalil khusus
      1. babi
      2. khimar
      3. karena dilarang membunuh seperti burung suradi, hud-hud, semut, dan katak
      4. karena kotor
      5. binatang tidak jelas hukumnya
  3. Menghindari makanan yang bersumber dari hewan haram:
    1. menyembelih hewan sendiri,
    2. tanya binatang halal dan haram,
    3. jika dalam kaleng, lihat label halal/tidak,
    4. pilih restoran atau warung orang muslim, dan
    5. tidak mudah terpengaruh oleh promosi yang menipu.

BAB 15 Perkembangan Ilmu Pengetahuan Islam Pada Masa Dinasti Abbasiyah

  1. Selama berkuasa Dinasti Abbasiyah mengalami masa kejayaannya, mulai dari berdirinya hingga masa pemerintahan khalifah Al Watsik Billah tahun 232 H/879 M.
  2. Ibu kota pemerintahan Dinasti Abbasiyah adalah Bagdad. Bagdad dijadikan kota pintu terbuka.
  3. Pada masa kehidupan peradaban Islam sangat maju, ditandai dengan:
    1. Penelitian-penelitian dan kajian-kajian tentang ilmu pengetahuan
    2. Penerjemahan buku-buku berbahasa asing seperti halnya, Persia, Mesir, Yunani, India, dan sebagainya.
  4. Kemajuan ilmu pengetahuan Islam sangat pesat ditandai dengan lahirnya beberapa ilmu antara lain, seperti ilmu tafsir, hadis, fikih, tasawuf, dan sebagainya.

Kami harap dengan disusunnya rangkuman materi pelajaran PAI kelas 8 SMP seperti diatas dapat memudahkan kita mempelajari Pendidikan Agama Islam (PAI) pada kelas 8 SMP

 

MATERI PAI SMP KELAS VIII SEMESTER II


Menjelaskan pengertian iman kepada Rasul Allah SWT

A. Pengertian Iman Kepada Rasul-rasul Allah
        Iman kepada Rasul Allah termasuk rukun iman yang keempat dari enam rukun yang wajib diimani oleh setiap umat Islam. Yang dimaksud iman kepada para rasul ialah meyakini dengan sepenuh hati bahwa para rasul adalah orang-orang yang telah dipilih oleh Allah swt. untuk menerima wahyu dariNya untuk disampaikan kepada seluruh umat manusia agar dijadikan pedoman hidup demi memperoleh kebahagiaan di dunia dan di akhirat.
Menurut Imam Baidhawi, Rasul adalah orang yang diutus Allah swt. dengan syari’at yang baru untuk menyeru manusia kepadaNya. Sedangkan nabi adalah orang yang diutus Allah swt. untuk menetapkan (menjalankan) syari’at rasul-rasul sebelumnya. Sebagai contoh bahwa nabi Musa adalah nabi sekaligus rasul. Tetapi nabi Harun hanyalah nabi, sebab ia tidak diberikan syari’at yang baru. Ia hanya melanjutkan atau membantu menyebarkan syari’at yang dibawa nabi Musa AS.

B. Membaca dalil naqli tentang rasul-rasul Allah SWT



C. Menjelasakan tugas para rasul dan fungsi bagi kehidupan kita
Tugas pokok para rasul Allah ialah menyampaikan wahyu yang mereka terima dari Allah swt. kepada umatnya. Tugas ini sungguh sangat berat, tidak jarang mereka mendapatkan tantangan, penghinaan, bahkan siksaan dari umat manusia. Karena begitu berat tugas mereka, maka Allah swt. memberikan keistimewaan yang luar biasa yaitu berupa mukjizat.
Mukjizat ialah suatu keadaan atau kejadian luar biasa yang dimiliki para nabi atau rasul atas izin Allah swt. untuk membuktikan kebenaran kenabian dan kerasulannya, dan sebagai senjata untuk menghadapi musuh-musuh yang menentang atau tidak mau menerima ajaran yang dibawakannya.
`Adapun tugas rasul adalah sebagai berikut:
1. Membawa kebenaran
Para Rasul bertugas membawa kebenaran, berupa agama Allah, untuk disampaikan kepada umatnya. Adapun umatnya diharapkan dapat mengikuti ajaran agama yang dibawa para rasul agar mendapatkan kebahagiaan di dunia dan di akhirat.
2. Pembawa kabar gembira
Para rasul bertugas memberikan kabar gembira bagi siapa saja di antara umatnya yang patuh dan taat kepada perintah Allah swt. dan rasulNya (beriman dan beramal saleh) bahwa mereka akan mendapatkan balasan surga, sebagai puncak kenikmatan yang luar biasa.
3. Pemberi peringatan
Di samping membawa kabar gembira, para rasul juga bertugas untuk membri peringatan kepada umatnya yang membangkang,tidak mau beriman, menulak dakwahnya, ingkar, dan menentang Allah. Mereka diberi peringatan akan adanya siksa yang sangat pedih. Dengan peringatan itu, diharapkan mereka takut dan mau kembali kepada ajaran Allah. Dengan memerhatikan tugas rasul itu, maka tugas kita adalah menaati setiap ajaran, perintah, dan larangnnya.
Beriman kepada rasul mempunyai fungsi yang sangat penting bagi kita. Antara lain:
1. Mendapat rahmat
Dengan beriman kepada rasul, kita akan mendapat rahmat Allah SWT. Karena tujuan Allah mengutus para rasul-Nya adalah untuk menyebarkan rahmat atau kasih sayang kepada manusia dan semesta alam.
Firman Allah:
وما ارسلناك الا رحمة للعالمين.
Artinya: Dan tidak kami mengutus kamu (muhammad), melainkan untuk menjadi rahmat bagi semesta alam. (Q.S. Al-Anbiya’, 21:107)
2. Mendapat figur yang dapat dijadikan suri tauladan
Tanpa adanya rasul, kita akan mengalami kesulitan untuk mendapatkan figur yang bisa dijadikan suri tauladan. Padahal suri tauladan itu sangat penting bagi kehidupan ini. Karena mereka telah memberi pelajaran berharga kepada kita tentang cara beibadah, bermasyarakat, dan sebagainya.
لقد كان لكم في رسول الله اسوة حسنة لمن كان يرجوا الله واليوم الاخر وذكر الله كثيرا
Artinya:
3. Sebagai perantara mengenal Allah dengan segala sifat kesempurnaan-Nya.
Secara fitrah, manusi membutuhkan adanya zat yang lebih tinggi darinya, yaitu Tuhan. Orang-orang di pedalaman sekalipun yang belum pernah menerima dakwah agama, mereka tetap mengakui adanya kekuaatan yang melampaui mereka, sesuai dengan akal meereka.
Dengan demikian, kehdiran rasul memberikan jalan bagi kita untuk menyembah Tuhan yang sebenarnya, Allah swt, sehingga kita tidak tersesat dengan menyembah tuhan yang lain.
4. Kita dapat membedakan antara yang benar (baik) dan yang salah (buruk)
Akal manusia sangatlah terbatas untuk menentukan mana yang benar dan yang salah, yang baik atau buruk. Bagi sebagian orang, benar dan salah atau baik dan buruk bersifat relatif atau nisbi. Oleh karenanya kehadiran rasul sangat penting artinaya, untuk memberi tahu dengan penuh kepastian mana yang benar dan salah serta mana yang baik dan buruk.
5. kita mengetahui adanya kehidupan sesudah mati
Tanpa kehadiran rasul, kita tidak akan mengetahui adanya kehidupan setelah mati. Karena hal itu adalah masalah metafisik atau goib yang tidak dapat dijangkau oleh akal.
Betapa besar peran rasul bagi kehidupan kita, sehingga allah pun mengutus mereka untuk kita. Agar kita mempunyai sandaran atau pegangan yang kuat untuk menjalani hidup ini.

D. Menyebutkan nama-nama rasul Allah SWT
1. Adam AS. bergelar Abu al-Basyar (Bapak semua manusia) atau manusia pertama yang Allah swt. ciptakan, tanpa Bapak dan tanpa Ibu, terjadi atas perkenanNya “ Kun Fayakun” artinya “ Jadilah ! , maka terjelmalah Adam.”Usia nabi Adam mencapai 1000 tahun.
2. Idris AS. adalah keturunan ke 6 dari nabi Adam. Beliau diangkat menjadi Rasul setelah berusia 82 tahun. Dilahirkan dan dibesarkan di sebuah daerah bernama Babilonia. Beliau
berguru kepada nabi Syits AS.
3. Nuh AS. adalah keturunan yang ke 10 dari nabi Adam. Usianya mencapai 950 tahun. Umat beliau yang membangkang ditenggelamkan oleh Allah swt. dalam banjir yang dahsyat. Sedangkan beliau dan umatnya diselamatkan oleh Allah swt. karena naik bahtera yang sudah beliau persiapkan atas petunjuk Allah swt.
4. Hud AS. adalah seorang rasul yang diutus kepada bangsa ‘Ad yang menempati daerah Ahqaf, terletak diantara Yaman dan Aman (Yordania) sampai Hadramaut dan Asy-Syajar, yang termasuk wilayah Saudi Arabia.
5. Shaleh AS.Beliau masih keturunan nabi Nuh AS. diutus untuk bangsa Tsamud, menempati daerah Hadramaut, yaitu daratan yang terletak antara Yaman dan Syam (Syiria). Kaum Tsamud sebenarnya masih keturunan kaum ‘Ad.
6. Ibrahim AS. putra Azar si pembuat patung berhala. Dilahirkan di Babilonia, yaitu daerah yang terletak antara sungai Eufrat dan Tigris. Sekarang termasuk wilayah Irak. Beliau berseteru dengan raja Namrud, sehingga beliau dibakarnya dalam api yang sangat dahsyat, tetapi Nabi Ibrahim tidak mempan dibakar, karena diselamatkan Allah swt. Beliau juga dikenal sebagai Abul Anbiya (bapaknya para nabi), karena anak cucunya banyak yang menjadi nabi dan rasul. Syari’at beliau banyak diamalkan oleh Nabi Muhammad saw. antara lain dalam ibadah haji dan Ibadah Qurban, termasuk khitan.
7. Luth AS. Beliau keponakan nabi Ibrahim, dan beliau banyak belajar agama dari nabi Ibrahim. Diutus oleh Allah swt. kepada kaum Sodom, bagian dari wilayah Yordania. Kaum nabi Luth dihancurkan oleh Allah swt. dengan diturunkan hujan batu bercampur api karena kedurhakaannya kepada Allah swt, terutama karena perilaku mereka yang suka mensodomi kaum laki-laki.
8. Ismail AS. adalah putra nabi Ibrahim AS. bersama ayahnya membangun (merenovasi) Ka’bah yang menjadi kiblat umat Islam. Beliau adalah seorang anak yang dikurbankan oleh ayahnya Ibrahim, sehingga menjadi dasar pensyari’atan ibadah Qurban bagi umat Islam.
9. Nabi Ishak AS. putra Nabi Ibrahim dari isterinya, Sarah. Jadi nabi Ismail dengan nabi Ishak adalah saudara sebapak, berlainan ibu.
10. Ya’qub AS. adalah putra Ishaq AS. Beliaulah yang menurunkan 12 keturunan yang dikenal dalam Al Quran dengan sebutan al Asbath, diantaranya adalah nabi Yusuf yang kelak akan menjadi raja dan rasul Allah swt.
11. Yusuf AS putra nabi Ya’qub AS.Beliaulah nabi yang dikisahkan dalam al Quran sebagai seorang yang mempunyai paras yang tampan, sehingga semua wanita bisa tergila-gila melihat ketampanannya, termasuk Zulaiha isteri seorang pembesar Mesir (bacalah kisahnya dalam Q.S. surah yusuf).
12. Ayyub AS. adalah putra Ish . Ish adalah saudara kandung Nabi Ya’qub AS. berarti paman nabi Yusuf AS. Jadi nabi Ayyub dan nabi Yusuf adalah saudara sepupu. Nabi Ayyub digambarkan dalam Al Quran sebagai orang yang sangat sabar. Beliau diuji oleh Allah swt. dengan penyakit kulit yang sangat dahsyat, tetapi tetap bersabar dalam beribadah kepada Allah swt. (bacalah kembali kisahnya)
13. Dzulkifli AS. putra nabi Ayyub AS. Nama aslinya adalah Basyar yang diutus sesudah Ayyub, dan Allah memberi nama Dzulkifli karena ia senantiasa melakukan ketaatan dan memeliharanya secara berkelanjutan
14. Syu’aib masih keturunan nabi Ibrahim. Beliau tinggal di daerah Madyan, suatu perkampungan di daerah Mi’an yang terletak antara syam dan hijaz dekat danau luth. Mereka adalah keturunan Madyan ibnu Ibrahim a.s.
15. Yunus AS adalah keturunan Ibrahim melalui Bunyamin, saudara kandung Yusuf putra nabi Ya’qub. Beliau diutus ke wilayah Ninive, daerah Irak. Dalam sejarahnya beliau pernah ditelan ikan hiu selama 3 hari tiga malam didalam perutnya, kemudian diselamatkan oleh Allah swt.
16. Musa AS. adalah masih keturunan nabi Ya’qub. Beliau diutus kepada Bani Israil. Beliau diberi kitab suci Taurat oleh Allah swt.
17. Harun AS. adalah saudara nabi Musa AS. Yang sama-sama berdakwah di kalangan Bani Israil di Mesir.
18. Dawud AS.adalah seorang panglima perang bani Israil yang diangkat menjadi nabi dan rasul oleh Allah swt, diberikan kitab suci yaitu Zabur. Beliau punya kemampuan melunakkan besi, suka tirakat, yaitu puasa dalam waktu yang lama. Caranya dengan berselang-seling, sehari puasa, sehari tidak.
19. Sulaiman AS. adalah putra Dawud. Beliau juga terkenal sebagai seorang raja yang kaya raya dan mampu berkomunikasi dengan binatang (bisa bahasa binatang).
20. Ilyas AS. adalah keturunan Nabi Harun AS. diutus kepada Bani Israil. Tepatnya di wilayah seputar sungai Yordan.
21. Ilyasa AS. berdakwah bersama nabi Ilyas kepada bani Israil. Meskipun umurnya tidak sama, Nabi Ilyas sudah tua, sedangkan nabi Ilyasa masih muda. Tapi keduanya saling bahu membahu berdakwah di kalangan Bani Israil.
22. Zakaria AS. seorang nabi yang dikenal sebagai pengasuh dan pembimbing Siti Maryam di Baitul Maqdis, wanita suci yang kelak melahirkan seorang nabi, yaitu Isa AS.
23. Yahya AS. adalah putra Zakaria. Kelahirannya merupakan keajaiban, karena terlahir dari seorang ibu dan ayah (nabi Zakaria) yang saat itu sudah tua renta, yang secara lahiriyah tidak mungkin lagi bisa melahirkan seorang anak.
24. Isa AS. adalah seorang nabi yang lahir dari seorang wanita suci, Siti Maryam. Ia lahir atas kehendak Allah swt, tanpa seorang bapak. Beliau diutus oleh Allah swt. kepada umat Bani Israil dengan membawa kitab Injil. Beliaulah yang dianggap sebagai Yesus Kristus oleh umat Kristen.
25. Muhammad saw. putra Abdullah, lahir dalam keadaan Yatim di tengah-tengah masyarakat Arab jahiliyah. Beliau adalah nabi terakhir yang diberi wahyu Al Quran yang merupakan kitab suci terakhir pula.

Menyebutkan sifat-sifat rasul serta menjelasakan arti sifat-sifat rasul
1). Shiddiq (benar). Mereka selalu berkata benar, dimana, kapan dan dalam keadaan bagaimanapun mereka tidak akan berdusta (kadzib).
2). Amanah, yaitu dapat dipercaya, jujur, tidak mungkin khianat.
3). Tabligh, artinya mereka senantiasa konsekwen menyampaikan kebenaran (wahyu) kepada umatnya. Tidak mungkin mereka menyembunyikan kebenaran yang diterimanya dari Allah swt. (kitman), meskipun mereka harus menghadapai resiko yang besar.
4). Fathanah, artinya semua rasul-rasul adalah manusia-manusia yang cerdas yang dipilih
Allah swt. Tidak mungkin mereka bodoh atau idiot (baladah).

Materi PAI Kelas VIII K13 Tentang Bab Manfaat Puasa

 Manfaat Puasa

Manfaat puasa dapat meningkatkan kemampuan otak

    Puasa dapat meningkatkan neurotropik yang diturunkan dari otak, yang membantu tubuh untuk memproduksi lebih banyak sel-sel otak, dan pada akhirnya dapat meningkatkan fungsi otak. Penurunan jumlah hormon kortisol pada saat berpuasa yang dihasilkan oleh kelenjar adrenal dapat membuat seseorang menurunkan tingkat stres.


  Manfaat puasa dapat membantu menjaga kesehatan jantung dan pembuluh darah

    Sakit jantung merupakan salah satu penyakit yang paling mematikan. Berpuasa memiliki dampak yang baik untuk kesehatan jantung, ketika berpuasa, tubuh melakukan peningkatan HDL dan penurunan LDL yang bagik untuk kesehatan jantung dan pembuluh darah.

Manfaat puasa dapat menurunkan kadar kolesterol

       Penurunan berat badan pada saat berpuasa merupakan salah satu manfaat puasa. Sebuah penelitian di Uni Emirat Arab menyimpulkan bahwa orang yang berpuasa terjadi pengurangan kadar kolesterol dalam darah. Kadar kolesterol rendah meningkatkan kesehatan jantung, sehingga dapat mengurangi risiko terserang penyakit jantung atau stroke. Terlebih lagi jika mengikuti program diet sehat, tingkat kolesterol pun dapat diturunkan dengan mudah.

Manfaat puasa dapat berpikir lebih tajam dan lebih kreatif

    Puasa dapat membuat pikiran menjadi lebih tenang dan melambat, menurut sebuah penelitian pikiran yang melambat dapat membuatnya bekerja lebih tajam. Rasa lapar ketika berpuasa merupakan masalah yang wajar apabila rasa lapar memaksa untuk berpikiran lebih tajam dan lebih kreatif.

 Manfaat puasa dapat mengurangi kebiasaan buruk

    Berpuasa adalah salah satu cara yang tepat untuk mengubah gaya hidup yang tidak sehat dan pola makan buruk. Selama kegiatan berpuasa dapat menghentikan kebiasaan seperti merokok dan makan makanan yang manis.
    

    Manfaat puasa dapat mengontrol berat badan

    Berpuasa dapat membuat tubuh untuk lebih mudah menurunkan berat badan. Tidak perlu melakukan diet yang berlebih untuk menurunkan berat badan. Dengan makan makanan secukupnya dan tetap mengonsumsi makanan yang sehat selama berpuasa.

Menyehatkan ginjal
Manfaat puasa dapat menyehatkan ginjal

Ginjal berfungsi untuk sebagai saringan zat berbahaya dari yang kita makan dan minum. Fungsi ginjal akan maksimal apabila kekuatan osmosis urin dalam tubuh mencapai 1000 sampai 12.000 ml osmosis/kg air. Dengan berkurangnya asupan air pada saat menjalankan ibadah berpuasa, target untuk mencapai kekuatan osmosis dalam urin dapat tercapai sehingga pada akhirnya akan berdampak baik untuk kesehatan ginjal.

    Mengeluarkan racun dalam tubuh

Manfaat puasa dapat mengeluarkan racun dalam tubuh

Manfaat puasa juga dapat mengeluarkan racun dalam tubuh yang menumpuk atau mendetoksifikasi. Selama berpuasa, Anda dapat mendetoksifikasi atau mengeluarkan racun dalam sistem pencernaan dalam satu bulan. Ketika tubuh memakan cadangan lemak untuk mendapatkan energi, cadangan lemak akan membakar setiap racun yang berbahaya dalam tubuh.
 

Mencegah diabetes

Manfaat puasa dapat mencegah diabetes

Diabetes dapat disebabkan karena tingginya kadar gula dan kolesterol yang terdapat dalam tubuh. Dengan kegiatan berpuasa konsumsi gula dan makanan yang berlemak akan dapat terkontrol sehingga pada akhirnya dapat mencegah diabetes dan penyakit turunannya.
 

Menyerap banyak nutrisi

Metabolisme akan menjadi lebih efisien ketika berpuasa. Metabolisme yang efesien berarti jumlah nutrisi yang akan diserap dari makanan menjadi semakin besar. Hal ini dikarenakan terjadinya peningkatan hormon adiponectin yang diproduksi oleh kombinasi antara puasa dengan sahur, sehingga memungkinkan untuk menyerap lebih banyak nutrisi.

Meningkatkan sistem kekebalan tubuh

Pada saat berpuasa, tubuh akan lemas yang menurut beberapa orang akan menjadi lebih mudah sakit. Hal ini salah dan ternyata puasa dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Ketika berpuasa maka akan terjadi peningkatan Limfosit bahkan sampai 10 kali lipat dalam tubuh, hal ini dapat memberikan pengaruh yang besar dan baik terhadap sistem kekebalan tubuh, sehingga puasa dapat menghindarkan dari berbagai virus.
 

Mengatasi sakit sendi atau encok -  Manfaat puasa dapat mengatasi sakit sendi atau encok

Dengan berpuasa secara teratur dapat meningkatkan sel penetral alami dalam tubuh yang pada akhirnya akan membuat sakit encok sedikit demi sedikit menuju kesembuhan. Sebuah penelitian menyimpulkan bahwa adanya korelasi antara meningkatnya kemampuan sel penetral atau pembasmi bakteri dengan membaiknya radang sendi atau penyebab encok itu sendiri.

Itulah 12 manfaat puasa bagi kesehatan tubuh. Dengan berpuasa di bulan Ramadhan atau pada hari Senin dan Kamis, maka tubuh kita pun akan menjadi lebih sehat.

Belum ada Komentar untuk "Rangkuman Materi Pelajaran PAI Kelas 8 SMP Kurikulum KTSP 2006"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel